Meriah Pergantian Tahun di Jembatan Air Mancur Menari Semarang

air mancur menari

Semarang – Malam pergantian tahun di Kota Semarang berpusat pada acara pembukaan Semarang Bridge Fountain. Seperti prakiraan BMKG, hujan gerimis mengguyur selama acara berlangsung.

Bertempat di jembatan Banjir Kanal Barat (BKB) Semarang, wahana berupa air mancur menari di sisi dan tengah jembatan tersebut memikat warga yang berkumpul sejak sore.

Warna warni air mancur saat detik-detik pergantian tahun menggantikan kemeriahan kembang api yang sengaja ditiadakan Pemkot Semarang untuk menghormati korban tsunami Selat Sunda. Meski demikian kembang api tetap terlihat karena dinyalakan oleh warga di sekitar lokasi yang merupakan perkampungan.

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi bersama wakilnya Hevearita Gunaryanti Rahayu serta Sekda Provinsi Jawa Tengah, Sri Puryono terlebih dulu meresmikan Semarang Bridge Fountain sekitar pukuk 21.00 WIB. Pejabat tersebut menaiki panggung kecil yang diletakkan di atas kendaraan amphibious escavator.

“Dengan Semarang Bridge Fountain ini harapannya warga semarang bisa terhibur, tamu dari luar datang dan belanja menghabiskan uang di Semarang,” kata Hendrar, Senin (31/12/2018) malam.

Menunggu detik-detik pergantian tahun, sejumlah musisi menghibur warga di 2 panggung di Jalan Bojong Salaman dan Madukoro. Grup band J-rock juga ikut memeriahkan acara tersebut.

Tengah malam, hitung mundur dimulai dan Semarang Bridge Fountain kembali menari di tengah gerimis. Proyek senilai Rp 17 miliar itu sukses menghibur warga yang berkumpul bahkan sempat menimbulkan kepadatan di jalan yang melintang di atas jembatan.

“Tahun depan kita harus jadi warga yang optimis,” pesan Hendrar.

 

sumber : news.detik.com

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *